Haryadinata, Febriany (2017) LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN PADA DIVISI MARKETING SUPPORT REKSA DANA DI PT.SINARMAS ASSET MANAGEMENT CABANG JAKARTA. Fakultas Ekonomi.
|
Text
FEBRIANY HARYADINATA (8135132234).pdf Download (4MB) | Preview |
Abstract
LEMBAR EKSEKUTIF Febriany (8135132234) Laporan Praktik Kerja Lapangan (PKL) pada PT.Sinarmas Asset Management dibagian Marketing Support bagian Reksa Dana Program Studi Pendidikan Tataniaga, Jurusan Ekonomi dan Administrasi, Fakultas Ekonomi, Universitas Negeri Jakarta, Jakarta, 2017. Laporan Praktik Kerja Lapangan ini dibuat sebagai gambaran pekerjaan yang telah dilakukan selama PKL, dengan tujuan untuk memenuhi salah satu persyaratan untuk memperoleh gelar Sarjana Pendidikan. Tujuan dilaksanakannya Praktik Kerja Lapangan adalah untuk mengaplikasikan ilmu yang diperoleh selama di bangku perkuliahan, dan untuk mendapatkan pengetahuan serta pengalaman kerja yang nyata sesuai dengan bidang pekerjaan.. PT. Sinarmas Asset Management beralamat di Jl. M.H Thamrin no.51 Jakarta 10350. PT. Sinarmas Asset Management bergerak pada bidang jasa keuangan non bank yang mengeluarkan produk investasi yang berkualitas untuk para nasabah dan calon nasabah baik dalam negeri maupun luar negeri. Praktik Kerja Lapangan ini dilaksanakan selama 21 hari kerja yang dimulai sejak tanggal 3 Januari 2017 s.d. 31 Januari 2017 dengan 5 hari kerja, Senin – Jum’at pada pukul 08:30 s.d.17:30. Kegiatan yang dilakukan penulis selama PKL adalah : menginput data nasabah yang ingin melakukan investasi di PT.Sinarmas Asset Management. Tujuan dilaksanakan PKL adalah untuk meningkatkan wawasan pengetahuan, pengalaman, kemampuan dan keterampilan mahasiswa. Selama melaksanakan PKL, praktikan mengalami kendala pada saat awal memulai PKL, namun kendala tersebut dapat diatasi dengan mengamati cara kerja karyawan lain serta bertanya kepada mereka.
Item Type: | Other |
---|---|
Additional Information: | Pembimbing: Usep Suhud, Ph.D |
Subjects: | Student Paper |
Divisions: | Fakultas Ekonomi > S1 Pendidikan Bisnis |
Depositing User: | Budi Siswanto |
Date Deposited: | 03 Apr 2018 04:33 |
Last Modified: | 03 Apr 2018 04:33 |
URI: | http://repository.fe.unj.ac.id/id/eprint/4114 |
Actions (login required)
View Item |