LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN PADA DIVISI PEMASARAN PT NEETIP GLOBAL INDONESIA

RESTIVARA, VANYA SUKSMA (2017) LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN PADA DIVISI PEMASARAN PT NEETIP GLOBAL INDONESIA. Fakultas Ekonomi.

[img]
Preview
Text
Lap. PKL Vanya.pdf

Download (5MB) | Preview

Abstract

LEMBAR EKSEKUTIF Vanya Suksma Restivara. 8135141563. Laporan Praktik Kerja Lapangan pada Divisi Pemasaran di PT Neetip Global Indonesia. Program Studi Pendidikan Tata Niaga. Fakultas Ekonomi. Universitas Negeri Jakarta, 2017. Pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan dilaksanakan pada tanggal 16 Januari 2017 sampai dengan 16 Februari 2017 di PT Neetip Global Indonesia. Maksud dilaksanakan PKL ini yaitu menambah pengetahuan, pengalaman, kemampuan, dan keterampilan di bidang pemasaran sebelum memasuki dunia kerja, mengaplikasikan pengetahuan yang didapat di bangku kuliah yaitu Manajemen Pemasaran dalam dunia kerja yang sesungguhnya, mempelajari bidang kerja dan melakukan praktik di tempat praktikan PKL pada Divisi Pemasaran di PT Neetip Global Indonesia yang sesuai dengan program studi praktikan yaitu Pendidikan Tata Niaga, dan mempersiapkan mental sebagai calon tenaga kerja yang mandiri dan profesional, Adapun tujuan dari pelaksanaan PKL ini yaitu untuk mengetahui cara melakukan promosi melalui media sosial, mengetahui tata cara menulis dan menerbitkan artikel pada website, dan mengetahui kegiatan promosi pada perusahaan start-up. Selama PKL praktikan ditempatkan pada divisi Pemasaran yang difokuskan untuk memperkenalkan aplikasi Neetip milik perusahaan pada masyarakat luas. Dalam hal ini praktikan mempunyai tugas dan tanggung jawab meliputi, mempromosikan aplikasi Neetip melalui media sosial, membuat dan menerbitkan artikel pada website perusahaan, membuat kegiatan promosi, melakukan follow up pada pelanggan, membuat jurnal umum, dan mengurus aktifasi pajak e-fin perusahaan. Kata kunci: Divisi Pemasaran, PT Neetip Global Indonesia

Item Type: Other
Additional Information: Pembimbing: Dra. Sholikhah, MM
Subjects: Student Paper
Divisions: Fakultas Ekonomi > S1 Pendidikan Bisnis
Depositing User: Budi Siswanto
Date Deposited: 04 Apr 2018 01:52
Last Modified: 04 Apr 2018 01:52
URI: http://repository.fe.unj.ac.id/id/eprint/4180

Actions (login required)

View Item View Item