LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN PADA SEKSI IN HOUSE TRAINING EXECUTION DI UNIT JASA MARGA DEVELOPMENT CENTER PT JASA MARGA (PERSERO) TBK

AZIZAH, UMNIATUL (2017) LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN PADA SEKSI IN HOUSE TRAINING EXECUTION DI UNIT JASA MARGA DEVELOPMENT CENTER PT JASA MARGA (PERSERO) TBK. Fakultas Ekonomi.

[img]
Preview
Text
LAPORAN PKL_ UMNIATUL AZIZAH_ 8105145125.pdf

Download (7MB) | Preview

Abstract

LEMBAR EKSEKUTIF UMNIATUL AZIZAH. 8105145125. Laporan Praktik Kerja Lapangan pada Seksi In House Training Execution di PT Jasa Marga (Persero) Tbk. Jakarta : Konsentrasi Pendidikan Administrasi Perkantoran, Program Studi Pendidikan Ekonomi, Jurusan Ekonomi dan Administrasi, Fakultas Ekonomi, Universitas Negeri Jakarta, September 2017. Praktik Kerja Lapangan (PKL) dilaksanakan di Unit Jasa Marga Development Center PT Jasa Marga (Persero) Tbk, di Plaza Tol Taman Mini Indonesia Indah Jakarta, 13550 Indonesia, pada seksi In House Training Execution selama satu bulan terhitung sejak tanggal 31 Januari sampai dengan 28 Februari 2017. Tujuan dilaksanakannya Praktik Kerja Lapangan (PKL) adalah untuk mendapatkan pengalaman kerja sebelum memasuki dunia kerja dan memperoleh surat keterangan kerja (referensi atau sertifikat) dari perusahaan terkait. Selain itu, tujuannya juga agar mahasiswa dapat meningkatkan wawasan, pengetahuan, pengalaman, kemampuan dan keterampilan dalam bekerja. Penulisan laporan ini juga bertujuan untuk memenuhi salah satu persyaratan akademik untuk mendapatkan gelar Sarjana Pendidikan Universitas Negeri Jakarta Fakultas Ekonomi Jurusan Ekonomi dan Administrasi Program Studi Pendidikan Ekonomi. Pelaksanaan kerja yang dilakukan Praktikan selama Praktik Kerja Lapangan (PKL) adalah melakukan penginputan hasil pelatihan pegawai, memeriksa, menangani dan merapihkan arsip hasil pelatihan pegawai, melakukan penanganan telepon dari pihak luar, melakukan kegiatan surat menyurat. Pada pelaksanaannya, Praktikan menemukan kendala, yaitu : kurang lengkapnya berkas arsip pelatihan yang digunakan untuk menginput data serta kurang terawatnya mesin kantor seperti mesin fotokopi dan telepon. Saran dari praktikan kepada perusahaan yaitu untuk lebih jeli dan teliti dalam meletakkan arsip sesuai ordnernya serta menjaga dan merawat mesin-mesin kantor secara berkala dan teratur. Meskipun mendapati beberapa kendala yang terjadi dalam pelaksanaan PKL, namun secara keseluruhan kegiatan PKL dapat berjalan dengan baik. Sehingga praktikan dapat mengetahui bagaimana bsistem kerja di Unit Jasa Marga Development Center PT. Jasa Marga (PERSERO) Tbk, dan Praktikan dapat mengambil kesimpulan bahwa Praktik Kerja Lapangan (PKL) merupakan proses pembelajaran nyata dan dapat menambah wawasan bagi Praktikan untuk menghadapi dunia kerja nyata di masa yang akan datang.

Item Type: Other
Additional Information: Pembimbing: Dewi Nurmalasari, MM
Subjects: Student Paper
Divisions: Fakultas Ekonomi > S1 Pendidikan Administrasi Perkantoran
Depositing User: Budi Siswanto
Date Deposited: 09 Apr 2018 04:31
Last Modified: 09 Apr 2018 04:31
URI: http://repository.fe.unj.ac.id/id/eprint/4559

Actions (login required)

View Item View Item