LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN PADA SEKRETARIAT DIREKTORAT JENDERAL BINA KEUANGAN DAERAH (DITJEN KEUDA) SUBBAGIAN RUMAH TANGGA DAN BARANG MILIK NEGARA DI KEMENTERIAN DALAM NEGERI

HIKMAH, NURUL (2017) LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN PADA SEKRETARIAT DIREKTORAT JENDERAL BINA KEUANGAN DAERAH (DITJEN KEUDA) SUBBAGIAN RUMAH TANGGA DAN BARANG MILIK NEGARA DI KEMENTERIAN DALAM NEGERI. Fakultas Ekonomi.

[img]
Preview
Text
Laporan PKL Nurul Hikmah - 8105141512.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

LEMBAR EKSEKUTIF NURUL HIKMAH. 8105141512. Mahasiswa Aktif dari Program Studi Pendidikan Ekonomi, Konsentrasi Pendidikan Administrasi Perkantoran, Fakultas Ekonomi, Universitas Negeri Jakarta tahun 2014. Laporan Praktik Kerja Lapangan pada Sekretariat Direktorat Jenderal Bina Keuangan Daerah (DITJEN KEUDA) Subbagian Rumah Tangga dan Barang Milik Negara di Kementerian Dalam Negeri. Praktik Kerja Lapangan (PKL) dilaksanakan di Kementerian Dalam Negeri pada Subbagian Rumah Tangga dan Barang Milik Negara (BMN) selama satu bulan terhitung sejak tanggal 1 Agustus 2016 sampai dengan 30 Agustus 2016. Tujuan dilaksanakannya PKL adalah untuk mendapatkan pengalaman kerja sebelum memasuki dunia kerja dan memperoleh surat keterangan kerja (referensi) dari instansi terkait. Selain itu agar mahasiswa maupun mahasiswi dapat meningkatkan wawasan pengetahuan, pengalaman, kemampuan dan keterampilan yang telah diperoleh pada masa perkuliahan. Penulisan laporan ini bertujuan untuk memenuhi salah satu persyaratan akademik untuk mendapatkan gelar sarjana Pendidikan Universitas Negeri Jakarta, Program Studi Pendidikan Ekonomi. Pelaksanaan kerja yang dilakukan Praktikan selama PKL adalah pada bidang administrasi perkantoran yaitu mencatat barang inventaris para pegawai dengan membantu mensensus Barang Milik Negara (BMN), pada bidang teknologi perkantoran yaitu melakukan penggandaan dokumen dengan menggunakan mesin fotocopy, membuat Surat Setoran Pajak (SSP) dengan menggunakan mesin tik manual. Dan pada bidang korespondensi yaitu membuat surat Niaga seperti surat permintaan barang dan surat setoran pajak. Pada pelaksanaannya Praktikan menemukan beberapa kendala, diantaranya; kurangnya peran kepemimpinan dalam memberikan pengarahan dan pengawasan selama melakukan Sensus (BMN) sehingga tidak efektifnya pelaksanaan sensus. Selain itu kurangnya kerja sama tim dalam pelaksanaan sensus sehingga tujuan dari sensus kurang optimal. Untuk mengatasi kendala kurangnya peran pemimpin dalam memberikan pengarahan, praktikan berusaha untuk membuka komunikasi dengan banyak bertanya kepada pimpinan atau staff pembimbing selama PKL. Dan untuk mengatasi kendala kurangnya kerja sama tim, praktikan berusaha untuk meningkatkan semangat antar sesama anggota tim. Praktikan mengambil kesimpulan bahwa PKL merupakan proses pembelajaran nyata yang dilakukan atau diterapkan secara langsung dan dapat menambah wawasan pengetahuan bagi Praktikan untuk menghadapi dunia kerja yang sesungguhnya di masa yang akan datang. Dengan disusunnya laporan PKL ini diharapkan dapat menjadi bahan refrensi untuk mahasiswa yang akan melaksanakan PKL di masa mendatang.

Item Type: Other
Additional Information: Pembimbing: Dewi Nurmalasari, S.Pd, MM
Subjects: Student Paper
Divisions: Fakultas Ekonomi > S1 Pendidikan Administrasi Perkantoran
Depositing User: Budi Siswanto
Date Deposited: 09 Apr 2018 06:40
Last Modified: 09 Apr 2018 06:40
URI: http://repository.fe.unj.ac.id/id/eprint/4569

Actions (login required)

View Item View Item