FEBRIYANTI, MONIKA (2018) LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN PADA BAGIAN SUMBER DAYA MANUSIA DEPARTEMEN INFRASTRUKTUR II PT. ADHI KARYA (PERSERO), TBK. Fakultas Ekonomi.
|
Text
LAPORAN PKL - Monika Febriyanti (8143155382).pdf Download (4MB) | Preview |
Abstract
LEMBAR EKSEKUTIF Monika Febriyanti. 8143155382. Laporan Praktik Kerja Lapangan pada bagian Sumber Daya Manusia Departemen Infrastruktur II PT Adhi Karya (Persero), Tbk. Program Studi DIII Administrasi Perkantoran, Fakultas Ekonomi, Universitas Negeri Jakarta, 2018. Tujuan Pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan (PKL) ini adalah untuk memberikan pengetahuan nyata akan dunia kerja kepada mahasiswa. Selain itu sebagai sarana untuk menerapkan teori yang sudah dipelajari selama diperkuliahan. Laporan Praktik Kerja Lapangan (PKL) ini dilaksanakan di PT Adhi Karya (Persero), Tbk. yang beralamat di Jalan Raya Pasar Minggu Km. 18, Jakarta Selatan, 12510. Praktikan melaksanakan Praktik Kerja Lapangan selama 2(dua) bulan terhitung dari tanggal 03 Januari 2018 sampai dengan 02 Maret 2018. Dalam pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan, Praktikan diberikan tanggung jawab untuk menjalankan kegiatan administrasi, yang meliputi membuat surat tugas, mencetak dan memindai dokumen, mengirim dokumen menggunakan elektronik mail (e-mail), mengarsip dokumen ke dalam ordner, serta menginput dan mengumpulkan dokumen. Selama pelaksanaan PKL, Praktikan menghadapi beberapa kendala yaitu tidak terdapatnya sistem dalam penyimpanan arsip sehingga Praktikan kesulitan dalam penemuan kembali arsip. Praktikan mengatasi kendala tersebut dengan menyortir dan mengelompokkan arsip berdasarkan subjeknya dan Praktikan ber-inisiatif untuk membuat guide pemisah untuk setiap subjek. Selain itu pada tahap awal pelaksanaan PKL, Praktikan juga mengalami kendala dalam berkomunikasi dengan pegawai karena faktor usia dan perbedaan budaya. Praktikan mengatasi kendala tersebut dengan memperhatikan etika dalam berkomunikasi dan mempelajari komunikasi lintas budaya yang terdapat di Departemen Infrastruktur II agar terjalin hubungan kerja yang baik dengan para pegawai. Adapun saran yang dapat Praktikan berikan ialah memberikan persiapan yang lebih matang untuk mahasiswa sebelum melaksanaan PKL agar dalam pelaksanaannya lebih baik lagi. Selain itu, saran untuk PT. Adhi Karya (Persero), Tbk, adalah agar menetapkan sistem dalam pengarsipan sehingga memudahkan seluruh pegawai dalam penemuan kembali arsip.
Item Type: | Other |
---|---|
Additional Information: | Pembimbing : Widya Parimita, SE, M.PA |
Subjects: | Student Paper |
Divisions: | Fakultas Ekonomi > D3 Administrasi Perkantoran |
Depositing User: | Budi Siswanto |
Date Deposited: | 18 Oct 2018 02:52 |
Last Modified: | 18 Oct 2018 02:52 |
URI: | http://repository.fe.unj.ac.id/id/eprint/6382 |
Actions (login required)
View Item |