LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN PADA UNIT USAHA SIMPAN PINJAM DI KOPERASI KARYA HUSADA RSUP. PERSAHABATAN DI JAKARTA TIMUR

AMALIA, IRA (2018) LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN PADA UNIT USAHA SIMPAN PINJAM DI KOPERASI KARYA HUSADA RSUP. PERSAHABATAN DI JAKARTA TIMUR. Fakultas Ekonomi.

[img]
Preview
Text
LAPORAN PKL IRA AMALIA 8105151968 EKOP A 2015.pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

Ira Amalia. 8105151968. Laporan Praktik Kerja Lapangan (PKL) pada Koperasi Karya Husada Rumah Sakit Umum Pusat Persahabatan. Jakarta: Konsentrasi Pendidikan Ekonomi Koperasi Program Studi S1 Pendidikan Ekonomi, Fakultas Ekonomi, Universitas Negeri Jakarta 2018. Laporan Praktik Kerja Lapangan ini dibuat dengan tujuan memberikan penjelasan mengenai kegiatan mahasiswa selama melaksanakan praktek kerja lapangan dalam bidang koperasi. Selain itu, laporan ini guna memenuhi salah satu persyaratan akademik dalam menyelesaikan studi pada Program Studi Pendidikan Ekonomi, Fakultas Ekonomi, Universitas Negeri Jakarta. Praktik Kerja Lapangan (PKL) dilakukan di Koperasi Karya Husada Rumah Sakit Umum Pusat Persahabatan beralamat di Jalan Persahabatan Raya No.1, Rawamangun, Jakarta Timur, DKI Jakarta yang berlangsung pada tanggal 14 Agustus 2017 s.d 8 September 2017. Pekerjaan yang dilakukan oleh praktikan selama Praktik Kerja Lapangan antara lain: merekap formulir pendaftaran peminjaman uang para anggota, mengecek gaji anggota yang akan meminjam uang, dan menginput data potongan usipa pns dan honor. Selama melaksanakan Praktik Kerja Lapangan praktikan mendapatkan pengalaman mengenai dunia kerja koperasi dapat mengetahui secara langsung manajemen koperasi, kendala dan permasalahan yang terjadi dalam kegiatan koperasi sehingga praktikan dapat mempersiapkan diri mengahadapi dunia kerja khususnya bidang koperasi nantinya.

Item Type: Other
Additional Information: Pembimbing: Suparno, M.Pd
Subjects: Student Paper
Divisions: Fakultas Ekonomi > S1 Pendidikan Ekonomi
Depositing User: Budi Siswanto
Date Deposited: 13 Nov 2018 07:19
Last Modified: 13 Nov 2018 07:19
URI: http://repository.fe.unj.ac.id/id/eprint/6543

Actions (login required)

View Item View Item