LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN PADA BAGIAN VERIFIKASI DAN AKUNTANSI (VERA) KANTOR PELAYANAN PERBENDAHARAAN NEGARA JAKARTA 2

GINTING, ENDANINA (2018) LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN PADA BAGIAN VERIFIKASI DAN AKUNTANSI (VERA) KANTOR PELAYANAN PERBENDAHARAAN NEGARA JAKARTA 2. Fakultas Ekonomi.

[img]
Preview
Text
Laporan PKL Lengkap.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Abstrak Endanina Ginting. (8105151314). Laporan Praktik Kerja Lapangan (PKL) pada KANTOR PELAYANAN PERBENDAHARAAN NEGARA (KPPN) JAKARTA II di bagian Seksi Verifikasi dan Akuntansi (VERA), Konsentrasi Pendidikan Akuntansi , Program Studi Pendidikan Ekonomi, Jurusan Ekonomi dan Administrasi, Fakultas Ekonomi, Universitas Negeri Jakarta, Jakarta 2017. Laporan Praktik Kerja Lapangan ini dibuat sebagai gambaran hasil pekerjaan yang telah dilakukan selama 1 (satu) bulan PKL dengan tujuan memenuhi salah satu persyaratan akademik dalam menyelesaikan studi pada konsentrasi Pendidikan Akuntansi, Program Studi Pendidikan Ekonomi, Jurusan Ekonomi dan Administrasi, Fakultas Ekonomi, Universitas Negeri Jakarta. Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Jakarta II beralamat di Jl. Dr. Wahidin 2 Nomor 3, Jakarta Pusat. Kantor Pelayanan Perbendaharan Negara (KPPN) Jakarta II merupakan instansi vertikal dibawah Kantor Wilayah Ditjen Perbendaharaan Provinsi DKI Jakarta yang mempunyai tugas melaksanakan kewenangan perbendaharaan dan bendahara umum negara, penyaluran pembiayaan atas beban anggaran, serta ujung tombak dalam proses penatausahaan penerimaan dan pengeluaran anggaran melalui dan dari kas negara berdasarkan peraturan perundang-undangan. Praktik Kerja Lapangan dilaksanakan selama 1 (satu) bulan yang dimulai sejak tanggal 1 s.d 31 Agustus 2017 dengan 5 hari kerja, Senin-Jumat pada pukul 07.30 s.d 17.00. Tujuan dilaksanakan PKL adalah untuk meningkatkan wawasan pengetahuan, pengalaman, kemampuan, dan keterampilan mahasiswa. Selama melaksanakan PKL, praktikan mengalami kendala pada saat awal memulai PKL, namun kendala tersebut dapat diatasi dengan mengamati cara kerja karyawan lain dan bertanya kepada mereka.

Item Type: Other
Additional Information: Pembimbing: Susi Indriani, SE., M.S.Ak
Subjects: Student Paper
Divisions: Fakultas Ekonomi > S1 Akuntansi
Depositing User: Budi Siswanto
Date Deposited: 17 Jan 2019 01:57
Last Modified: 17 Jan 2019 01:57
URI: http://repository.fe.unj.ac.id/id/eprint/6782

Actions (login required)

View Item View Item