FITRIANI, ARDILAH (2024) PENGARUH MODAL SENDIRI, KREDIT USAHA RAKYAT (KUR), DAN TEKNOLOGI INFORMASI TERHADAP PENDAPATAN USAHA MIKRO (STUDI KASUS PADA USAHA MIKRO GENERASI MILENIAL SEKTOR MAKANAN DI DKI JAKARTA). S1 thesis, Universitas Negeri Jakarta.
Text
Cover-Kata Pengantar_Ardilah Fitriani.pdf Download (488kB) |
|
Text
BAB 1_Ardilah Fitriani.pdf Download (775kB) |
|
Text
BAB 2_Ardilah Fitriani.pdf Restricted to Repository staff only Download (465kB) |
|
Text
BAB 3_Ardilah Fitriani.pdf Download (429kB) |
|
Text
BAB 4_Ardilah Fitriani.pdf Restricted to Repository staff only Download (445kB) |
|
Text
BAB 5_Ardilah Fitriani.pdf Download (253kB) |
|
Text
Daftar Pustaka_Ardilah Fitriani.pdf Download (323kB) |
|
Text
Jurnal_Ardilah Fitriani.pdf Download (274kB) |
Abstract
Usaha mikro memainkan peran yang sangat penting dalam perekonomian Indonesia. Namun, karena banyaknya tantangan yang mereka hadapi, usaha mikro tidak selalu berjalan dengan baik. Untuk meningkatkan kinerja mereka, pengusaha mikro harus menghadapi tantangan ini, terutama dalam hal pendapatan. Keterbatasan dan kurangnya pengetahuan tentang teknologi informasi dapat menjadi kendala yang dihadapi ini. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana variabel Modal Sendiri, Kredit Usaha Rakyat, dan Teknologi Informasi berdampak pada pendapatan usaha mikro pada para pelaku usaha makanan yang berusia antara 20 dan 47 tahun, atau termasuk dalam Generasi Milenial di DKI Jakarta. Penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif dengan pendekatan deskriptif, teknik pengambilan samprl menggunakan Purposive sampling. Adapun yang menjadi subjek penelitian ini adalah pelaku usaha mikro yang bergerak pada usaha Makanan di DKI Jakarta. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer yang diperoleh dari responden yang mengisi kuesioner. Sampel penelitian ini sebanyak 100 responden yang dihitung dengan menggunakan rumus Taro Yamane. Alat yang digunakan untuk penelitian ini menggunakan analisis regresi linear berganda. Hasil analisis uji t menunjukkan bahwa Modal Sendiri berpengaruh positif terhadap pendapatan Usaha Mikro dengan nilai signifikan 0,003, Kredit Usaha Rakyat berpengaruh positif terhadap pendapatan Usaha Mikro dengan nilai signifikan 0,002, dan Teknologi Informasi berpengaruh positif terhadap pendapatan Usaha Mikro dengan nilai signifikan 0,005. Hasil dari koefisien determinasi diperoleh R² sebesar 0,282 atau 28,2%. Dapat diartikan bahwa 28,2% pendapatan Usaha Mikro dipengaruhi oleh Modal Sendiri, Kredit Usaha Rakyat, dan Teknologi Informasi, sedangkan sisanya 71,8% disebabkan oleh faktor lain yang diluar penelitian. Kata kunci: Modal Sendiri, Kredit Usaha Rakyat, Teknologi Informasi Terhadap Pendapatan Usaha Mikro.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Additional Information: | Pembimbing 1 : Dr. Karuniana Dianta A. S, S.IP., M.E Pembimbing 2 : Prof. Dr. Saparuddin M., M.Si |
Subjects: | Ilmu Sosial (Social Science) > Ilmu Ekonomi (Economics) |
Divisions: | Fakultas Ekonomi > S1 Pendidikan Ekonomi |
Depositing User: | Pusat Belajar Ekonomi |
Date Deposited: | 12 Sep 2024 02:54 |
Last Modified: | 12 Sep 2024 02:54 |
URI: | http://repository.fe.unj.ac.id/id/eprint/11892 |
Actions (login required)
View Item |