LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN PADA PT PUPUK INDONESIA (PERSERO)

KRISTANTI, KRISTANTI (2017) LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN PADA PT PUPUK INDONESIA (PERSERO). Fakultas Ekonomi.

[img]
Preview
Text
PKL Kristanti bismillah.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

LEMBAR EKSEKUTIF Kristanti. 8143145182. Laporan Praktik Kerja Lapangan pada PT Pupuk Indonesia (Persero). Program Studi D3 Sekretari. Fakultas Ekonomi. Universitas Negeri Jakarta. 2017. Pada laporan Praktik Kerja Lapangan ini dikemukakan bahwa era saat ini ilmu pengetahuan dan teknologi berkembang sangat pesat. Tentunya hal tersebut berdampak pula pada persaingan dalam dunia kerja. Oleh sebab itu para pekerja dituntuk untuk mampu mneyesuaikan diri. Selain itu para pekerja juga harus membekali diri dengan ilmu pendidikan, keahlian serta keterampilan agar mampu bersaing pada dunia kerja. Demikian pula dengan mahasiswa yang harus memiliki keterampilan serta pengetahuan dalam bidang kerja masing-masing suatu perusahaan melalui Praktik Kerja Lapangan. Tujuan dari Praktik Kerja Lapangan ini adalah memberikan pengalaman kepada Praktikan akan dunia kerja serta menambah pengetahuan, wawasan dan keterampilan sesuai dengan bidang kerja yang Praktikan peroleh di bangku perkuliahan. Selain itu, mahasiswa akan terdorong untuk berpikir secara kritis dan tanggap yang mampu menyelesaikan masalah yang terjadi ketika melaksanakan Praktik Kerja Lapangan. Selama pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan, Praktikan ditempatkan pada Corporate Communication dan melakukan pekerjaan antara lain mengelola surat masuk, mengetik elektrik amplop surat, mengecek media untuk laporan media monitoring, menangani penggandaan dokumen, memindai surat menjadi bentuk digital dan notulis rapat. Praktikan pernah mengalami kendala saat melakukan pekerjaan yaitu sulitnya penemuan surat yang disebabkan ditumpuknya surat-surat tanpa ada pengelompokkan surat. Dalam mengatasi kendala tersebut Praktikan menerapkan sistem gabungan antara sistem abjad dan sistem tanggal. Kendala lainnya adalah peralatan arsip yang kurang lengkap. Namun Praktikan dapat mengatasi kendala tersebut dengan membuat peralatan arsip secara sederhana. Saran kepada Corporate Communication sebaiknya menerapkan sistem tanggal dan sistem abjad dalam penyimpanan arsipnya. Kedua sistem ini mudah untuk diterapkan dan memudahkan dalam penemuan surat atau dokumen. Saran kepada Universitas Negeri Jakarta adalah agar lebih memudahkan serta membantu mahasiswa dalam memperoleh perusahaan untuk Praktik Kerja Lapangan dengan menambah jaringan kerja sama lebih luas lagi.

Item Type: Other
Additional Information: Pembimbing: Dr. Henry Eryanto, MM
Subjects: Ilmu Sosial (Social Science) > Administrasi Negera dan Ilmu Kemiliteran (Public Administration & Military Science) > Administrasi Negara (Public Administration)
Teknologi dan Ilmu-Ilmu Terapan (Technology and Applied Science) > Manajemen (Management and Auxiliary Service) > Layanan Kantor (Office Services)
Teknologi dan Ilmu-Ilmu Terapan (Technology and Applied Science) > Manajemen (Management and Auxiliary Service) > Hubungan Masyarakat (Public Relations)
Divisions: Fakultas Ekonomi > D3 Administrasi Perkantoran
Depositing User: Budi Siswanto
Date Deposited: 28 Mar 2018 03:10
Last Modified: 28 Mar 2018 03:10
URI: http://repository.fe.unj.ac.id/id/eprint/4000

Actions (login required)

View Item View Item